Pernahkan temen-temen berpikir cara menyebarkan pertanyaan-pertanyaan yang ditujukan untuk khalayak ramai dengan cepat? Baik itu berupa kuesinoner, survey, kuis dan apapun itu, maka Google drive bisa menjadi salah satu solusinya. Dengan kita membuat kuesioner menggunakan Google Drive, maka kuesioner tersebut akan dengan sangat cepat sampai ke responden, karena kita hanya perlu menyebarkan alamat URL atau link kuesioner tersebut. Pada artikel ini akan menjelaskan tentang cara membuat kuesioner di Google Drive.

Google Drive merupakan sebuah media penyimpanan milik Google yang dapar kita pergunakan secara gratis. Selain dapat menyimpan file kita, Google Drive juga dapat dijadikan sebagai media berbagi file, yaitu dengan kita mengetahui alamat URL file, maka siapapun dapat mendownloadnya.

Secara default, Google Drive memiliki kapasitas penyimpanan sebesar 15 GB. Sebuah ukuran yang cukup untuk menyimpan file-file yang besar.

Namun jika temen-temen ingin menambah kapasitasnya itu sangat mungkin. Temen-temen bisa menambahnya dan bahkan kapasitasnya menjadi unlimited tentu dengan membayar ke Google.

Kelemahan Google drive menurut saya yaitu, ketika sebuah file sudah terlalu banyak didownload (entah berapa kali jumlahnya, yang jelas bisa banyak bekali-kali), maka akan terkena limit. Jadi kita tidak bisa mendownloadnya lagi.

Tapi jangan khawatir, file tersebut masih dapat kita download dengan cara memindahkannya terlebih dahulu ke Googel Drive lain. Untuk detail cara nya, silahkan baca artikel saya sebelumnya tentang cara mengatasi tidak bisa download di google drive.

Ok, kembali ke topik utama.

Cara membuat kuesioner di Google Drive sangatlah mudah. Silahkan ikuti langkah-langkah seperti di bawah ini.
cara_membuat_kuesioner_di_google_drive

Cara Membuat Kuesioner di Google Drive

  • Syarat pertama untuk membuat kuesioner di Google Drive yaitu harus mempunyai akun Google atau Gmail
  • Masuk ke halaman depan Google.com. jika temen-temen menggunakan Smartphone silahkan ganti ke mode desktop
  • Silahkan Login menggunakan akun Gmail
  • Di pojok kanan atas, klik tanda kotak 9 kemudian klik Drive
cara_membuat_kuesioner_di_google_drive
  • Pada halaman depan Googel Drive, klik tanda + di samping tulisan Baru
  • Klik Lainnya
  • Klik Google Folmulir
cara_membuat_kuesioner_di_google_drive
  • Pada Google Formulir, silahkan isi judul kuesioner yang ingin temen-temen buat
  • Kemudian isi deskripsi formulir yang merupakan deskripsi dari judul yang dibuat. Misalnya “Silahkan isi dengan benar, Jawab pertanyaan dengan sebenar-benarnya, dan lain sebagainya”
  • Gulir ke bawah sedikit, pada Pertanyaan Tanpa Judul isi dengan pertanyaan pertama
  • Di sebalah kanan pertanyaan, klik jenis jawaban dan pilih jenis jawaban, misalnya berupa pilihan ganda atau perlu isian jawaban singkat, jawaban panjang dan lain-lain. Silahkan sesuaikan saja sesuai kebutuhan
  • Jika pilih Jawaban Singkat atau Paragraf, maka di bawah pertanyaan akan disediakan baris jawaban berupa paragraf
  • Jika pilih Kotak Centang atau Pilihan Ganda. Maka akan ada opsi yang bisa temen-temen buat untuk dapat dipilih oleh si pengisi. Klik tambahkan lainnya untuk menambah jawaban yang bisa dipilih
cara_membuat_kuesioner_di_google_drive
  • Hidupkan tombol Wajib diisi untuk menandai bahwa pertanyaan tersebut tidak dapat dilewati, jika tombol Wajib diisi mati, maka pertanyaan tersebut dapat dilewati atau tidak apa-apa jika tidak diisi
  • Jika sudah selesai dengan pertanyaan pertama, silahkan tambahkan pertanyaan berikutnya dengan mengklik tombol tanda + di sebelah kanan dan lakukan seperti langkah di atas. Lihat gambar di bawah untuk mengetahui fungsi tombol yang berderet di sebelah kanan.
cara_membuat_kuesioner_di_google_drive
  • Jika sudah selesai membuat pertanyaan-pertanyaan, maka formulir akan tersimpan otomatis
  • Jika ingin mengirimkan formulir tersebut ke sesorang, silahkan klik tombol Kirim di pojok kanan atas. Jika tidak, maka silahkan tutup formulir.
  • Pada tombol Kirim, ada beberapa fitur, lihat gambar di bawah. 1. Kirim melalui email. 1. mendapatkan alamat URL atau link, 3. mendapatkan kode semat berupa java script, 4. melalui Facebook, 5. melalui Twitter
cara_membuat_kuesioner_di_google_drive
  • Untuk melihat hasil dari responden, masuk ke Google drive
  • Klik 2 kali pada formulir yang sudah dibuat sebelumnya
  • Klik tombol Respons, maka akan muncul statistik ataupun detail dari responden berupa grafik. Akan terlihat juga daftar nama orang yang sudah mengisi, pertanyaan mana saja yang sudah di jawab
cara_membuat_kuesioner_di_google_drive
  • Di tombol Respons juga kita dapat mengatur batas tanggal dan waktu responden dapat mengisi
Dengan mempraktekan langkah-langkah di atas, maka temen-temen sudah mengetahui cara membuat kuesioner di Google Drive. Semoga artikel ini bermanfaat.

Post a Comment