Jika temen-temen mencari tutorial cara menjadi affiliate amazon yang lengkap, maka temen-temen berada di tempat yang tepat, karena artikel ini akan membahas tuntas dari awal sampai akhir tentang cara menjadi affiliate amazon.

Untuk mejadi affiliate Amazon sebenarnya simpel, asalkan kita mengikuti aturan dan cara-cara yang benar.
Cara mendapatkan jutaan Rupiah dari Facebook Tanpa Modal
Apa saja yang akan kita bahas dalam artikel ini?

Dalam artikel ini akan menjelaskan cara menjadi affiliate amazon, mulai dari penjelasan seputar Affiliate Amazon, persiapan untuk menjadi Affiliater Amazon, cara daftar Affiliate Amazon, cara mengisi Tax Informasion (Informasi Pajak), Affiliate Amazon, cara mengisi metode pembayaran Affiliate Amazon, Cara Promosi produk Amazon, Contoh blog yang bisa digunakan untuk promosi produk Amazon, temen-temen berada di tempat yang tepat.

Cara Menjadi Affiliate Amazon


Berikut daftar isi dari artikel ini yang akan membaha tentang Affiliate Amazon.

  • Apa itu Amazon?
  • Apa itu Affiliate Amazon?
  • Persiapan untuk menjadi Affiliater Amazon 
  • Cara daftar Affiliate Amazon
  • Cara mengisi Tax Information atau Informasi Pajak Affiliate Amazon
  • Cara mengisi metode pembayaran Affiliate Amazon
  • Cara Promosi produk Amazon
  • Contoh Blog Yang Bisa Digunakan Untuk Promosi Produk Amazon

Baiklah kita bahas satu persatu topik tentang Affiliate Amazon.

Apa itu Amazon?


Apa yang temen-temen pikirkan ketika mendengar kata Amazon? Mungkin sebagan dari temen-temen ada yang langsung berpikir bahwa Amazon adalah nama sebuah sungai terpanjang dan terkenal yang berada di Amerika Selatan.

Amazon yang sedang kita bahas bukan merupakan sebuah sungai, tapi Amazon adalah salah satu toko online besar di dunia (amazon.com).

Amazon didirikan oleh seorang warga negara Amerika Serikat yang bernama Jeffrey Preston Bezos atau yang lebih dikenal dengan nama Jeff Bezos.

Pada awalnya Amazon hanya melayani warga lokal dengan produk-produk yang terbatas. Amazon semakin dan terus berkembang sehingga menjadi toko online terbesar di dunia seperti sekarang ini. Bahkan Amazon melebarkan sayapnya ke berbagai negara.

Berikut negara-negara yang disinggahi toko Amazon:
  • United States
  • United Kingdom
  • Deutschland (German)
  • France
  • Japan
  • Canada
  • China
  • Italia
  • Espana (Spanyol)
  • India
  • Brazil
  • Mexico
  • Australia
  • United Arab Emirates
  • Singapore

Apa itu Affiliate Amazon?

Amazon membuka kesempatan bagi siapapun di seluruh dunia yang ingin bekerjasama untuk memasarkan produk-produk Amazon (menjadi calo, kerennya affiliater). 

Jadi untuk setiap produk yang terjual melalui affiliater/calo, maka affiliater akan mendapatkan komisi tentu dengan syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh Amazon.

Persiapan untuk Menjadi Affiliater Amazon 

Menjadi Affiliater Amazon mungkin bisa jadi alternatif tambahan pemasukan bagi temen-temen. Mengingat bisnis ini populer di Indonesia khusunya di kalangan para pemburu dolar di internet.

Tidak sedikit orang Indonesia bergabung menjadi Affiliater Amazon, bahkan ada yang menjadikannya sebagai penghasilan utama. 

Jika temen-temen tertarik untuk menjadi Affiliater Amazon tentunya ada beberapa hal yang harus dipersiapkan, yaitu:
  • Web Site atau Blog
  • Email yang masih aktif
  • Nomor telepon
Untuk nomor telepon nantinya untuk melakukan verifikasi dengan menerima telepon dari amazon dan memasukan kode yang tampil di layar pada saat pendaftaran.

Kalau sebelum-sebelumnya melakukan verifikasi tidak bisa menggunakan nomor Indonesia, sekarang Amazon sudah mengubah lagi kebijakannya, yaitu tidak ada proses verifikasi melalui nomor telepon.

Tapi jika temen-temen ingin mendaftar affiliate amazon menggunakan nomor luar negeri, silahkan temen-temen baca artikel saya sebelumnya tentang Cara Mendapatkan Nomor Luar Negeri dengan Mudah.

Cara Daftar Affiliate Amazon

Untuk menjaga kredibilitas dan kepercayaan konsumennya, Amazon selalu berubah-ubah kebijakannya. Hal ini disebabkan oleh para Affiliater Amazon yang tidak bertanggung jawab, yang hanya memikirkan keuntungan.

Banyak Affiliater yang ingin mendapatkan untung besar, sehingga membuat spam di internet. Hal ini yang tidak diinginkan oleh Amazon. Sehingga Amazon selalu terus merubah kebijakan dan melakukan perbaikan untuk menekan para Affiliaternya yang “nakal”.

Jadi saran saya jika temen-temen sudah menjadi Affiliater Amazon, bermainlah yang normal dan natural. Karena jika kita melanggar aturan yang telah ditetapkan oleh Amazon, bisa-bisa akun Affiliate yang dimiliki temen-temen akan di PHK.

Apalagi kalau dalam akun affiliate nya sudah ada komisi yang terkumpul, kalau terdeteksi melakukan pelanggaran dan di PHK, komisi akan hangus alias tidak akan dibayar, berapapun besarnya (hal ini pernah  dialami oleh saya, sekitar $450 US hangus, nangis dah... :P ).

Berikut cara daftar Affiliate Amazon:

Cara Menjadi Affiliate Amazon
  • Klik Create your Amazon account
Cara Menjadi Affiliate Amazon
  • Isi nama, email dan Password, kemudian Klik Create your Amazon account
Cara-Menjadi-Affiliate-Amazon
  • Amazon mengirim kode OTP ke alamat email yang tadi dimasukan, buka email dan masukan kode OTP ke kolom yang disediakan oleh Amazon, kemudian Klik Create your Amazon account
Cara-Menjadi-Affiliate-Amazon
  • Isi data diri di formulir yang disediakan seperti kemudian klik Next
  • Selanjutnya yaitu pengisian web site atau blog, isi alamat URL web site atau blog temen-temen kemudian klik Next
  • Kemudian centang kotak No (menunjukan bahwa blog temen-temen bukan blog dewasa) dan langsung klik Confirm
Cara-Menjadi-Affiliate-Amazon

Cara-Menjadi-Affiliate-Amazon
  • Kemudian isi data blog atau web temen-temen. Setelah terisi semua langsung klik Finish
Cara Menjadi Affiliate Amazon
  • Sampai tahap ini temen-temen sudah berhasil membuat akun affiliate amazon
  • Akan ada pertanyaan apakah ingin mengatur informasi pajak dan metode pembayaran atau tidak
  • Jika ingin, klik Now dan jika ingin nanti saja mengaturnya, klik Later
  • Anggap saja temen-temen ingin nanti saja, karena akan kita bahas di bagian selanjutnya di bawah, maka klik Later

Cara Mengisi Tax Information atau Informasi Pajak Affiliate Amazon

Tahapan selanjutnya yaitu melakukan pengisian Tax Information atau informasi pajak.

Kalau temen-temen bertanya-tanya kenapa ada isian pajak? Apakah nantinya penghasilan kita akan di potong pajak?

Ada dua pilihan dalam pengisian pajak, yaitu sebagai orang USA atau orang di luar USA. 

Jika kita mengisi sebagai orang USA, maka kita akan terkena pajak, tetapi jika kita mengisi sebagai bukan orang USA, maka akan bebas pajak (rekomendasi isi sebagai bukan orang USA supaya bebas pajak :D )

Ok langsung saja, di bawah ini adalah Cara Mengisi Tax Information atau Informasi Pajak Affiliate Amazon.
  • Pada halaman depan sebelah atas, klik Tax Information
Cara-Menjadi-Affiliate-Amazon
  • Pilih dan klik Individual kemudian klik NO  pada pertanyaan “For U.S. tax purposes, are you a U.S. person?” agar kita nantinya tidak kena potongan pajak
Cara-Menjadi-Affiliate-Amazon
  • Isi data pada Tax Identity Information kemudian klik Continue, Lihat Gambar di bawah
Cara-Menjadi-Affiliate-Amazon
  • Pada isian Related To Income, lihat gambar di bawah, terakhit klik Save and Preview
Cara-Menjadi-Affiliate-Amazon
  • Akan muncul data-data yang telah kita isi tadi, klik Submit Form
Cara Menjadi Affiliate Amazon
  • Selesai dan klik Exit Interview

Cara Mengisi Metode Pembayaran Affiliate Amazon

Setelah selesai mengisi informasi pajak, tiba saatnya untuk mengisi metode pembayaran.

Metode pembayaran pada Affiliate Amazon bisa dilakukan melalui tiga cara, yaitu melalui check, transfer bank (menggunakan Payoneer) dan melalui Gift Card.

Sebelum masuk ke tata cara pengisian metode pembayaran, mari kita bahas satu per satu dai 3 metode di atas tadi.

Melalui check

Proses pengiriman menggunakan relative lama, membutuhkan waktu kurang lebih 1 bulan untuk sampai ke alamat kita (nisa lebih kalau alamatnya agak ke wilayah dalam Indonesia).

Selain proses pengiriman yang lama, ketika penukaran ke bank yang ada di Indonesia juga membutuhkan waktu beberapa hari, tergantung bank apa yang akan kita gunakan untuk emncairkan eheck tersebut.

Melalui transfer bank (menggunakan Payoneer)

Cara melalui transfer bank merupakan cara termudah dan tercepat menurut saya.

Hanya saja buka bank yang ada di Indonesia, melainkan melalui akun Payoneer.

Jadi prosesnya seperti ini, Amazon akan melakukan transfer kea kun Payoneer kita dan kemudian kita melakukan transfer dari Payoneer ke bank lokal Indonesia. 

Temen-temen juga bisa meminta kartu debit Payoneer melalui dashboard akun Payoneer.

Nantinya kartu tersebut bisa digunakan langsung menarik uang dari akun Payoneer melalui bank ATM di seluruh dunia termasuk Indonesia yang ada logo MasterCar.

Dengan kata lain, kartu debit Payoneer bisa di katakana sebagai karti MasterCard yang bisa digunakan di seluruh dunia.

Untuk lama pengiriman kartu, dari pengalaman saya, tepat satu bulan kartu datang sejak melakukan permintaan kartu.

Menurut saya, ini pilihan metode paling mudah.

Melalui Gift Card

Gift Card Amazon yaitu, suatu kode yang akan Amazon kirimkan melalui Email. 

Kode tersebut nantinya bisa digunakan unutk berbelanja di took online Amazon. 

Terus apakah Cuma digunakan untuk berbelanja di Amazon? Kalau seperti itu kita tidak akan mendapatkan komisi hasil kerja keras kita berupa uang?

Jawabannya bisa! 

Caranya yaitu dengan menjual kode tersebut ke pengepul Gift Card Amazon.

Apakah di Indonesia ada?

Ada!

Mungkin untuk pengepul Gift Card Amazon di Indonesia yang sudah terkenal dan terpercaya Jabar Al-Aziz.

Silahkan silahkan cari akun Facebook-nya pada pencarian Facebook.

Ok kita langsung pada cara mengisi metode pembayaran Affiliate Amazon.

Di sini saya mengatur meode pembayaran menggunakan Payoneer (recommended method). Bagi yang belum punya akun Payoneer, silahkan klik di sini untuk mendaftar. Jika temen-temen belum tahu cara mendaftar Payoneer, silahkan baca tentang panduan mendaftar Payoneer.
  • Pada halaman depan, klik Payment Information
Cara Menjadi Affiliate Amazon
  • Kemudian klik Payment Method, kemudian konfirmasi Password
cara-mengisi-metode-pembayaran-affiliate-amazon
  • Konfirmasi telepon, pilih kode Negara dan masukan nomor telepon, pilih verifikasi melalui SMS atau melalui Telpon, kemudian klik Send OTP
  • Maka Amazon akan mengirimkan kode OTP, masukan kode OTP yang dikirim Amazon ke kotak yang telah disediakan
  • Kemudian akan muncul pilihan pembayaran
  • Karena kita akan menerima melalui Payoneer, maka centang pada Pay me by direct deposit
  • Kemudian pilih Negara dan isi data-data dari akun Payoneer kita sesuai dengan Negara akun Payoneer
Cara Menjadi Affiliate Amazon
  • Untuk mengetahui data Payoneer kita caranya masuk ke akun Payoneer kemudian sorot menu Terima dan klik Global Payment Service
Cara Menjadi Affiliate Amazon
  • Muncul rekening kita untuk setiap Negara, sesuaikan dan klik Negara yang telah kita pilih tadi (nomor 7) pada akun amazon
Cara Menjadi Affiliate Amazon
  • Akan muncul detail rekening kita, masukan ke data Amazon kemudian klik Submit, maka akan muncul untuk konfirmasi Password, masukan Password
  • Terakhir, kita akan di kirim kode OTP lagi, klik Send OTP dan Amazon mengirim kode OTP ke nomor telepon kita
  • Masukan kode OTP dan selesai, metode pembayaran sudah selesai
  • Jika kita mengatur pembayaran melalui check maka kita akan diminta untuk memasukan detail alamat
  • Jika kita mengatur pembayaran melalui Gift Card, maka kita akan diminta untuk memasukan detai email.

Cara Promosi produk Amazon

Untuk melalukan promosi, kita perlu tahu terlebih dahulu tracking ID kita.

Apa gunanya tracking ID?

Tracking ID berguna  agar Amazon bisa mendeteksi setiap calon pembeli datang ke Amazon  melalui link yang kita rekondasikan.

Dimana kita bisa mendapatkan tracking ID?

Pada halaman depan disebelah kanan atas tertera tracking ID dari setiap Affiliate Amazon.
Cara Menjadi Affiliate Amazon

Bagi temen-temen yang mempunyai lebih dari satu blog atau web site, temen-temen juga bisa menambah tracking ID. 

Jadi untuk setiap blog bisa menggunakan satu tracking ID. Kegunaan dari menerapkan satu tracking ID untuk setiap blog, gunanya agar kita tahu performa dari setiap blog sehingga kita tahu blog blog mana yang paling menghasilkan dan memperbaiki untuk blog yang performa rendah.

Bagaimana cara memasang link Affiliate Amazon pada blog?

Amazon menyediakan berbagai macam tool dan cara untuk promosi dan menerapkan pada blog Affiliaternya.

Sebagai contoh, kita bisa menerapkan berupa penerpaan link secara manual, iklan banner, iklan native, dan ada yang lainnya lagi.

Secara link manual, kita bisa menerapkan pada blog dengan susunan link sebagai berikut https://amazon.com/dp/KODE ASIN/tag=tracking ID

Kode Asin merupakan kode dari setiap produk. Untuk mendapatkan kode asin, kita bisa melihatnya pada URL link produk amazon dan pada detai produk Amazon.
Cara Menjadi Affiliate Amazon

Amazon juga membuat integrate untuk setiap amazon di setiap Negara, yaitu dengan nama OneLink.
Dengan menggunakan OneLink ini, Amazon akan mendeteksi asal negara calon pembeli.

Misalkan kita menerapkan pada blog dengan link amazon Negara US (amazon.com), kemudian pengunjung berasal dari Negara german, nah ketika kita menggunakan OneLink pada blog, maka ketika pengunjung mengklik link affiliate kita, secara otomatis akan di arahkan ke Amazon german (amazon.de), dengan catatan kita juga mempunyai akun Affiliate Amazon German.

Dengan kata lain, kita menggunakan OneLink ini bisa menghubungkan satu blog atau web site dengan berbagai Affiliate Amazon dari setiap Negara.

Contoh Blog Yang Bisa Digunakan Untuk Promosi Produk Amazon

Ada banyak blog atau website di dunia maya yang mempromosikan produk-produk Amazon. Mungkin jumlahnya bisa mencapai ribuan, ratusan ribu atau bahkan lebih.

di sini saya hanya memberikan contoh dua saja.

Berikut beberapa jenis blog atau web site yang digunakan untuk mempromosikan produk amazon.
  • Blog yang membahas tentang daftar produk-produk terbaik. Blog seperti ini akan menyajikan tentang daftar produk dengan sederetan produk dari Amazon dan mereview secara singkat atau keseluruhan tentang produk tersebut dengan menyertakan link ke amazon, tentu dengan menyisipkan kode referalnya. Sebagai contoh 10beasts.com
  • Blog yang mengulas atau membahas satu persatu produk amazon. Biasanya blog seperti ini akan mengulas secara lengkap mengenai produk tersebut. Sebagai contoh laptopmag.com

Untuk catatan, Amazon selalu merubah kebijakannya kapan saja, jadi akan berpengaruh pada cara-cara di atas tadi.

Jika temen-temen menemukan kesulitan atau kebijakan Amazon berubah, silahkan tulis pada kolom komentar, nantinya artikel ini akan saya update kembali.

Itulah tutorial cara menjadi Affiliate Amazon, semoga bisa bermanfaat.

4 Comments

  1. tindakan yang dianggap spam oleh amazon itu yg kaya gmn mas bro?

    ReplyDelete
    Replies
    1. misalkan diantaranya:
      1. membuat website atau blog hasil copy paste dari web amazon
      2. menyebar link affiliate amazon di media sosial
      3. membeli produk amazon menggunakan kode referal sendiri
      3. dan lain2

      Delete
  2. mlm mas, jadi untuk menjadfi afiliate amazon harus membuat blog dulu?tapi kalau sdh punya website sendiri gmn? tapi website yg sdh ada kurang SEO nya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mau blog ataupun website sama aja mas.

      Kalo soal SEO, itu nanti hubungannya dengan jumlah pengunjung, banyak atau sedikit

      Delete

Post a Comment