Dalam artikel ini akan dijelaskan tentang cara membuat blog di Blogger, mulai dari awal cara mendaftar blog sampai pengaturan-pengaturan yang diperlukan sebuah blog agar SEO friendly serta cara membuat artikel yang berkualitas.

Belajar SEO dapat dilakukan secara gratis atau berbayar. Salah satu caranya yaitu menyimak artikel ini sampai selesai.

Kenapa kita harus membuat blog yang SEO? Karena dengan mempunyai sebuah blog yang SEO, maka akan menjadikan blog tersebut meiliki trafik yang berlimpah. Akan ada kepuasan tersendiri bagi seorang Blogger apabila blognya ramai pengunjung. Selain itu, blog yang ramai bisa dijadikan sebagai sumber penghasilan.

Tujuan dari SEO (Search Engine Optomations) yaitu agar blog menjadi ramah terhadap Search Engine seperti Google, Bing, Yahoo dan mesin pencari selain Google. Sehingga blog akan muncul di SERP (Search Engine Results Page).

SEO dibagi menjadi 2, yaitu SEO on Page dan SEO Off Page.

SEO On Page yaitu optimasi langsung di dalam blog tersebut seperti pengaturan template, pembuatan internal link pada artikel dan tentunya artikel yang berkualitas. Pembahasan kita kali ini bisa dikategorikan sebagai SEO On Page.

SEO Off Page yaitu optimasi di luar dari blog, seperti membuat backlink berkualitas dan lain sebagainya.

Apa SEO dan SERP itu? Sialhkan temen-temen baca artkel saya sebelumnnya tentang pengertian SEO dan SERP.

Dalam tutorial ini kita akan menggunakan platform Blogger untuk membuat blog.
cara_membuat_blog


Cara Membuat Blog Full SEO

Dalam cara membuat blog yang full SEO, tentu harus ada persiapan. Apa saja yang harus disiapkan untuk membuat blog?

Persiapan Membuat Blog

  • Akun Google atau Gmail
  • Template
  • Nama domain
Seperti yang kita tahu bahwa Blogger merupakan platform milik Google. Jadi tentu saja yang paling pertama kita siapkan adalah akun Google atau Gmail.

Dalam memilih template jangan hanya melihat dari segi tampilan yang bagus, tetapi dukungan terhadap template tersebut. Usahakan menggunakan template premium. Karena biasanya para pembuat template membuat template gratis sebagai percobaan atau tidak dibekali dengan dukungan penuh jika dibandingkan dengan template premium. Jadi pilihlah template premium agar lebih dalam template tersebut sudah dioptimasi sedemikian rupa oleh para composernya.

Nama domain usahakan TLD (Top Level Domain) agar lebih terlihat professional. Namun dari segi biaya kekurangannya yaitu kita harus membelinya ke penyedia domain kemudian melakukan custome domain ke Blogger. Jika temen-temen tidak ingin mengeluarkan uang untuk membeli domain, temen-temen bisa membuat blog dengan URL sebagai subdomain dari blogspot dan pastinya gratis. Sebagai contoh URL blognya naamadomain.blogspot.com.

Ok, kita langsung pada tahapan pembuatan blog dengan melakukan pendaftaran ke Blogger, anggap saja temen-temen sudah mempunyai aku Google atau Gmail.

Cara Daftar Blogger

cara_daftar_blogger
  • Masuk dengan akun Google atau Gmail
  • Di pojok kiri atas, klik Buat Blog
cara_daftar_blogger
  • Masukan judul blog kemudian klik Lanjutkan
cara_daftar_blogger
  • Masukan nama subdomain yang diinginkan lalu klik Simpan
cara_daftar_blogger


Blog sudah jadi, langkah selanjutnya melakukan Settings atau pengaturan pada blog.

Bagi temen-temen yang menggunakan TLD (Top Level Domain) silahkan custome domain terlebih dahulu. Untuk melakukan custome domain ke Blogger, setiap layanan penyedia domain berbeda-beda, jadi silahkan sesuaikan dengan penyedia layanan domain terkait.

Untuk contoh cara custome domain ke Blogger, silahkan baca postingan saya sebelumnya tentang Cara Mengganti Domain Blogspot Menjadi TLD.

OK Lanjut.

Untuk melakukan pengaturan pada blog, silahkan klik  Setelan.

Cara Setting Blogger

  • Klik Setelan
cara_setting_blogger
  • Judul, akan muncul nama judul yang kita masukan tadi pada saat mendaftar Blogger
  • Deskripsi, silahkan klik deskripsi dan masukan sebuah parafraf pendek yang menggambarkan blog milik temen-temen lalu klik Simpan
  • Bahasa blog, digunakan untuk mengganti bahasa dalam Dasboard Blogger, pilih bahasa kemudian klik Simpan
  • Konten khusus dewasa, pilih On jika konten dalam dalam blog khusus untuk dewasa, dan Off jika konten dalam blog untuk semua usia
  • ID Properti Google Analytics, jika sudah punya ID Google analytic silahkan klik dan masukan kode kemudian Simpan
  • Favicon, tombol ini digunakan untuk mengganti logo blog pada Tab Browser, secara default berlogo huruf B. jika ingin menggantinya, silahkan klik Favicon, klik Browse, lalu pilih file gambar logo pada komputer, klik Open dan klik Simpan. Untuk gambar logo Favicon harus berukuran persegi empat dengan ukuran kurang dari 100 kb
  • Dapat diakses mesin telusur, tombol ini harus On, agar nantinya muncul di SERP
  • Alamat blog, akan terisi otomatis dengan URL pada saar kita mendaftar ke Blogger
  • Domain kustom, terisi jika sudah melakukan custom domain menggunakan TLD (Top Level Domain)
  • Pengalihan HTTPS, rekomendasi untuk jadi On, karena itu juga yang direkomendasikan oleh Google
  • Admin dan penulis blog, berisi nama admin blog dari akun Gmail
  • Undangan penulis tertunda, abaikan, akan terisi jika ada
  • Undang lebih banyak penulis, jika temen-temen ingin menambahkan penulis lain untuk blog, abaikan jika tidak ada
  • Akses pembaca, Pilih akses pembaca untuk Umum, Penulis atau Pembaca khusus, pilih Umum agar blog bisa dilihat oleh semua orang
  • Jumlah maksimal postingan yang ditampilkan di halaman utama, masukan jumlah postingan yang ingin ditampilkan pada halaman branda atau halaman depan blog kemudian klik Simpan
  • Lightbox gambar, On jika ingin menampilkan gambar pada setiap postingan di halaman depan blog, Off jika tidak ingin menampilkan gambar pada setiap postingan di halaman depan blog. pilih On saja
  • Lokasi komentar, silahkan pilih sesuai keinginan temen-temen untuk lokasi komentar kemudian (rekomendasi Tersemat) klik Simpan
  • Siapa yang dapat mengomentari?, pilih Siapa saja jika membolehkan setiap orang untuk berkomentar pada blog, pilih Pengguna dengan Akun Google jika hanya memperbolehkan hanya yang mempunyai akun Google untuk berkomentar, pilih Hanya anggota blog ini jika hanya memperbolehkan setiap anggota blog yang berkomentar, setelah memilih kemudian klik Simpan
  • Moderasi komentar, digunakan untuk menyaring komentar. Pilih Selalu jika setiap komentar menunggu konfirmasi dari pemilik blog, jadi komentar tidak akan langsung dipublikasikan, tetapi menunggu dulu konfirmasi dari temen-temen, sehingga temen-temen dapat meyaring terlebih dahulu apakah komentar itu layak atau tidak, pilih Kadang-kadang jika sebagian komentar memerlukan konfirmasi pemilik blog, pilih tidak pernah jika ingin setiap orang yang berkomentar langsung dipublikasikan, setelah memilih kemudian klik Simpan. rekomendasi Selalu agar bisa mengontrol jika ada yang melakukan spam komentar
  • Captcha komentar pembaca, rekomendasi untuk On, untuk menghindari robot yang berkomentar
  • Pesan formulir komentar, merupakan pesan dari admin blog untuk untuk setiap pengunjung blog yang akan berkomentar, boleh dikosongkan, klik kemudian tulis pesan singkat misalkan “silahkan berkomentar sengan sopan” lalu klik Simpan
  • Posting menggunakan email, jika ingin membuat postingan dari email (rekomendasi dinonaktifkan)
  • Email pemberitahuan komentar, digunakan jika ingin mendapat pemberitahuan ke email jika ada orang yang berkomentar, boleh dikosongkan, jika ingin melakukan itu isi alamat email dan klik Simpan
  • Email pemberitahuan komentar, setting default saja (berisi email pada saat mendaftar)
  • Undang lebih banyak orang untuk email pemberitahuan komentar, jika ingin ada alamat email lain untuk mendapatkan pemberitahuan mengenai komentar blog
  • Email entri ke, Email notofikasi entri tertunda, undang lebih banyak orang untuk pemberitahuan postingan, lewati saja, biarkan default
  • Zona waktu, pilih zona waktu (+7 Jakarta untuk wilayah Indonesia) kemudian klik Simpan
  • Format header tanggal, Format tanggal indeks arsip, Format stempel waktu,  silahkan pilih sesuai keinginan kemudian Simpan
  • Aktifkan deskripsi penelusuran, jadikan On dan Deskripsi penelusurannya silahkan kosongkan, deskripsi ini nantinya akan diisi ketika melakukan posting artikel
  • Eror dan pengalihan, biarkan default
  • Aktifkan robots.txt kustom dan Aktifkan tag header robot kustom, silahkan Off saja
  • Google Search Console, silahkan lewati karena kita akan mengaturnya nanti ditahap selanjutnya
  • Aktifkan ads.txt kustom, diisi jika blog sudah mempunyai penayangan iklan seperti Google Adsense, M-gid atau penyedia iklan lainnya
  • Silahkan lewati tombol-tobol berikutnya dan roll ke bawah
  • Gunakan draf Blogger, jadikan On
  • Profil Pengguna, klik dan silahkan isi data-data sesuai dengan keinginan dan profil dari admin blog mkemudian klik Simpan
Setelah selesai melakukan pengaturan dasar seperti langkah-langkah di atas, selanjutnya yaitu mengganti template atau tema blog.

Cara Mengganti Template Blog

  • Klik Tema
  • Klik titik tiga di samping gambar priview blog kemudian klik Pulihkan lalu klik Upload
cara_mengganti+template_blog
  • Pilih tema dari komputer kemudian klik Open
  • Silahkan tunggu sampai proses upload template selesai

Proses mengganti template blog sudah selesai, silahkan masuk ke Tata Letak dan sesuaikan settingan template sesuai dengan template yang temen-temen gunakan.

Setiap template memiliki setting atau pengaturan yang bebeda, silahkan sesuaikan. Atur Header, Sidebar, Footer dan lain-lain.

Secara umum, halaman yang harus ada pada blog yaitu Sitemap, Disclaimer, Privacy Policy dan Kontak.

Sitemap adalah sebuah peta situs yang berisikan daftar atau list konten yang ada pada suatu blog. Sebagai contoh sitemap, silahkan lihat sitemap udintoples.com.

Lalu apa sebenarnya fungsi dari sitemap?

Fungsi Sitemap

  • Mempermudah pengunjung menemukan yang mereka cari dalam suatu blog
  • Sebagai media interaksi blog dengan mesin pencari
  • Mempermudah perayapan blog oleh mesin pencari sehingga dapat diindeks dengan cepat

Bagaimana cara membuat sitemap?

Ada beberapa cara untuk membuat sitemap. Di sini saya akan membagikan cara membuat sitemap seperti pada sitemap udintoples.com.

Bagi temen-temen yang ingin membuat sitemap bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini.

Cara Membuat Sitemap

  • Copy kode di bawah ini
<style type="text/css">
.tabbed-toc {margin:0 auto;background-color:#2f77bd;box-shadow: 0 0 7px rgba(5, 5, 5, 0.34);overflow:hidden;
position:relative;color:#333;border: 1px solid #9C9C9C;}
.tabbed-toc .loading {display:block;padding:10px 12px;font:normal bold 12px/normal Helmet,FreeSans,Sans-Serif;
color:white;}
.tabbed-toc ul,.tabbed-toc ol,.tabbed-toc li {margin:0;padding:0;list-style:none;}
.tabbed-toc .toc-tabs {width:20%;float:left;}
.tabbed-toc .toc-tabs li a {display:block;font:normal bold 12px/28px Helmet,Freesans,Sans-Serif;overflow:hidden;text-overflow:ellipsis;color:#fff;text-transform:uppercase;text-decoration:none;
padding:7px 15px;cursor:pointer;box-shadow: 0px 1px 1px rgb(255, 255, 255);}
.tabbed-toc .toc-tabs li a:hover {background-color:#4086E0;color:white;box-shadow: 0 0 7px rgba(0,0,0,.7);}
.tabbed-toc .toc-tabs li a.active-tab {background-color:#FFF;color:black;box-shadow: 0 0 7px rgba(0,0,0,.7);
z-index:5;margin:0 -1px 0 0;/* cursor:text; */}
.tabbed-toc .toc-content,.tabbed-toc .toc-line {width:80%;float:right;background-color:white;border-left:5px solid #1E84BC;box-sizing:border-box;}
.tabbed-toc .toc-line {float:none;display:block;position:absolute;top:0;right:0;bottom:0;box-shadow:0 0 7px rgba(0,0,0,.7);}
.tabbed-toc .panel {position:relative;z-index:5;font:normal normal 10px/normal Helmet,FreeSans,Sans-Serif;}
.tabbed-toc .panel li a {display:block;position:relative;font-weight:bold;font-size:12px;color:#000;line-height:20px;padding: 10px 12px;
text-decoration:none;outline:none;overflow:hidden;}
.tabbed-toc .panel li time {display:block;font-style:italic;font-weight:normal;font-size:10px;color:#666;float:right;}
.tabbed-toc .panel li .summary {display:block;padding:10px 12px 10px;font-style:italic;
border-bottom:4px solid #275827;overflow:hidden;}
.tabbed-toc .panel li .summary img.thumbnail {float:left;display:block;margin:0 8px 0 0;padding:4px;
width:72px;height:72px;border:1px solid #dcdcdc;background-color:#fafafa;}
.tabbed-toc .panel li:nth-child(even) {background-color:#66A9FF}
.tabbed-toc .panel li a:hover,.tabbed-toc .panel li a:focus,.tabbed-toc .panel li a:hover time,.tabbed-toc .panel li.bold a {
background-color:#333;color:white;outline:none;}
.tabbed-toc .panel li.bold a:hover,
.tabbed-toc .panel li.bold a:hover time {background-color:#222}
.post ol li::before {content: none;}
.post ol li {margin:0;}
@media (max-width:700px) {
.tabbed-toc {border:2px solid #333}
.tabbed-toc .toc-tabs,.tabbed-toc .toc-content {overflow:hidden;width:auto;float:none;display:block;}
.tabbed-toc .toc-tabs li {display:inline;float:left;}
.tabbed-toc .toc-tabs li a,.tabbed-toc .toc-tabs li a.active-tab {background-color:#2f77bd;box-shadow:2px 0 7px rgba(0,0,0,.4);}
.tabbed-toc .toc-tabs li a.active-tab {background-color:white;color:#333;}
.tabbed-toc .toc-content {border:none}
.tabbed-toc .toc-line,
.tabbed-toc .panel li time {display:none}
.tabbed-toc .panel li a{height: auto;}
</style>

<div class="tabbed-toc" id="tabbed-toc">
<span class="loading">Memuat…</span></div>
<script>
var tabbedTOC = {
blogUrl: "/", // Blog URL
containerId: "tabbed-toc", // Container ID
activeTab: 1, // The default active tab index (default: the first tab)
showDates: false, // `true` to show the post date
showSummaries: false, // `true` to show the posts summaries
numChars: 200, // Number of summary chars
showThumbnails: false, // `true` to show the posts thumbnails (Not recommended)
thumbSize: 40, // Thumbnail size
noThumb: "", // A "no thumbnail" URL
monthNames: [ // Array of month names
"Januari",
"Februari",
"Maret",
"April",
"Mei",
"Juni",
"Juli",
"Agustus",
"September",
"Oktober",
"November",
"Desember"
],
newTabLink: true, // Open link in new window?
maxResults: 99999, // Maximum post results
preload: 0, // Load the feed after 0 seconds (option => time in milliseconds || "onload")
sortAlphabetically: true, // `false` to sort posts by published date
showNew: 7, // `false` to hide the "New!" mark in most recent posts, or define how many recent posts are to be marked
newText: ' &ndash; <em style="color:red;">New!</em>' // HTML for the "New!" text
};
</script>
<script src="https://cdn.jsdelivr.net/gh/tovic/dte-project@2fd2d2971c3398029ea5e149696447243e7f4d94/tabbed-toc.min.js"></script>
  • Pada Dasboard Blogger, silahkan klik Halaman
  • Di pojok kanan Bawah, klik tanda Tambah (+)
cara_membuat_sitemap
  • Pada bagian judul silahkan beri nama Sitemap
  • Ubah pemformatan menjadi HTML dengan mengklik tombol < >
  • Paste kode tadi di kotak postingan
  • Publikasikan dengan cara mengklik tanda panah di sebelah kanan atas kemudian Konfirmasi
cara_membuat_sitemap
  • Silahkan klik gambar mata untuk melihat sitemap yang baru saja dibuat, jika belum ada postingan maka yang tampil hanya Memuat…, buat sebuah postingan dan jangan lupa buat label juga, maka kan terlihat seperti sitemap udintoples.com
cara_membuat_sitemap

Selanjutnya membuat Disclaimer. Disclaimer bisa diartikan sebagai penafian atau penolakan. Jadi Disclaimer blog adalah sebuah kalimat atau paragraf yang berisi tentang suatu penolakan bahwa apapun yang terjadi terhadap pengunjung yang diakibatkan oleh konten dalam blog tersebut merupakan tanggungjawab pengunjung sendiri. Pemilik blog atau penulis konten tidak akan bertanggungjawab kepada pengunjung akibat dari konten blog yang dikunjunginya.

Bagi sebagian orang yang pandai merangkai kata-kata memang mudah untuk membuat sebuah disclaimer. Tapi mungkin bagi para pemula agak rumit membuat sebuah paragraph dengan kalimat penolakan.

Bagaimana cara membuat disclaimer pada blog?

Untuk membuat Disclaimer ada beberapa alternatif menggunakan Disclaimer Generator. Banyak website yang menyediakan layanan Disclaimer Generator. Jadi bagi temen-temen yang masih rumit membuatnya, Disclaimer Generator bisa menjadi alternatif.

Salah satu website penyedia Disclamer Generator adalah privacypolicyonline.com.

Cara Membuat Disclaimer

  • Silahkan kunjungi privacypolicyonline.com atau klik di sini
  • Klik Free Generator kemudian pilih dan klik Disclaimer Generator
cara_membuat_disclaimer
  • Isi nama wesite dengan nama blog milik temen-temen
  • Isi alamat URL blog kemudian klik Next
  • Isi nama Negara, provinsi dan alamat email kemudian klik Create Disclaimer
  • Pada kotak di bawah Download your Disclaimer berisi kode HTML, silahkan copy kode tersebut dengan mengklik tombol Copy to clipboard
cara_membuat_disclaimer
  • Masuk ke Blogger
  • Pada Dasboard Blogger klik Halaman
  • Di pojok kanan Bawah, klik tanda Tambah (+)
cara_membuat_disclaimer
  • Pada bagian judul silahkan beri nama Disclaimer
  • Ubah pemformatan menjadi HTML dengan mengklik tombol < >
  • Paste kode tadi di kotak postingan
  • Publikasikan dengan cara mengklik tanda panah di sebelah kanan atas kemudian Konfirmasi, silahkan lihat hasilnya
cara_membuat_disclaimer

Selanjutnya membuat Privacy Policy.

Privacy Policy atau kebijakan privasi adalah sebuah halaman yang berisi tentang beberapa atau semua cara mengelola data-data yang di ambil oleh blog terkait dari pengunjung, penggunaan cookie, keterlibatan pihak ketiga, petuhan hokum dan perubahan kebijakan dapat dilakukan sewaktu-waktu.
Bagaimana? Pusing?

Tak perlu pusing, seperti dengan Disclaimer, Privacy Policy juga dapat dibuat dengan menggunakan Privacy Policy Generator.

Cara Membuat Privacy Policy

  • Silahkan kunjungi privacypolicyonline.com atau klik di sini
  • Klik Free Generator kemudian pilih dan klik Privacy Policy Generator
cara_membuat_sitemap_privacy_policy
  • Isi nama wesite dengan nama blog milik temen-temen
  • Isi alamat URL blog kemudian klik Next
  • Isi pilihan pertanyaan dengan mencentang kolom yang sediakan kemudian Next
https://www.privacypolicyonline.com/
  • Isi alamat email kemudian klik Create Privacy Policy
  • Pada kotak di bawah Download your Privacy Policy berisi kode HTML, silahkan copy kode tersebut dengan mengklik tombol Copy to clipboard
cara_membuat_sitemap_privacy_policy
  • Masuk ke Blogger
  • Pada Dasboard Blogger klik Halaman
  • Di pojok kanan Bawah, klik tanda Tambah (+)
  • Pada bagian judul silahkan beri nama Privacy Policy
  • Ubah pemformatan menjadi HTML dengan mengklik tombol < >
  • Paste kode tadi di kotak postingan
  • Publikasikan dengan cara mengklik tanda panah di sebelah kanan atas kemudian Konfirmasi, silahkan lihat hasilnya
Lanjut membuat halaman kontak.

Kontak ini adalah halam yang berisi data-data kontak yang dapat dihubungi oleh pengunjung blog. Membuatnya sama dengan cara di atas. Masuk dengan membuat halaman pada Dasboard Blogger dengan judul Kontak, silahkan isi postingan kontak dengan data-data kontak sesuai dengan keinginan temen-temen kemudian publikasikan.

Tahap selanjutnya yaitu membuat konten atau artikel dan tentu harus artikel yang berkualitas. Kalau diibaratkan, konten berkualitas merupakan jantungnya dari sebuah blog, jadi sangat penting untuk membuat artikel yang berkualitas.

Sebelum masuk ke tahap pembuatan artikel berkualitas, tentu saja kita harus tahu terlebih dahulu ciri-ciri artikel berkualitas.

Ciri-ciri Artikel Berkualitas

  • Banyak dicari orang
  • Topik berbeda dari yang lain
  • Topik boleh sama, tapi pembahasannya lebih lengkap sehingga pengunjung atau pembaca mendapatkan solusi atas permasalahannya
  • Memberikan mafaat bagi yang membaca
  • Lolos plagiat atau duplikat konten

Setelah mengetahui ciri-ciri artikel berkualitas, selanjutnya menentukan keyword atau kata kunci.

Reset kata kunci sangat penting karena untuk mengetahui seberapa banyak orang mencari topik sebuah artikel dengan mengetikan kalimat pada mesin pencari.

Ada beberapa cara untuk melakukan reset kata kunci, contohnya dengan menggunakan Google Sugest pada pencarian Google dan menggunakan Tool. Tool yang sudah terkenal dan sering digunakan yaitu menggunakan Ubersugest dan Google Planner.

Saya akan share cara reset keyword atau kata kunci menggunakan Google Planner seperti yang saya lakukan.

Cara Menggunakan Google Keyword Planner untuk Mencari Kata Kunci

  • Masuk ke Google Planner
  • Klik pada Tool & Settings 
  • klik Keyword Planner
cara_menggunakan_google_keyword_planner
  • klik tanda panah pada Disscover new keywords
cara_menggunakan_google_keyword_planner
  • Masukan kata sebuah kata kunci yang temen-temen bidik pada Google Planner kemudian klik GET RESULTS
cara_menggunakan_google_keyword_planner
  • Akan ada beragam kata kunci yang berkaitan dengan kata kunci yang dibidik beserta volume pencariannya
cara_menggunakan_google_keyword_planner
  • Pilih kata kunci dengan persaingan rendah, kalau bisa dengan volume pencarian yang banyak, tetapi jangan remehkan  dengan volume kecil
  • Copy salah satu kata kunci yang dipilih, silahkan Paste pada halam pencarian Google
cara_menggunakan_google_keyword_planner
  • Silahkan analisa berapa hasil pencarian yang muncul dan blog kompetitor yang muncul
  • Di sini diperluka filling untuk mengambil dan menggunakan kata kunci tersebut atau tidak, terlebih jika yang muncul merupakan blog-blog besar. Silahkan tentukan pilihan, sanggup bersaing dengan blog kompetitor atau tidak, jika filling bisa maka gunakan kata kunci tersebut, namun jika tidak, silahkan ganti dengan kata kunci yang lain
  • Jika belum menemukan kata kunci yang cocok, silahkan ulangi langkah-langkah di atas sampai menemukan kata kunci yang cocok
Selanjutnya tahap penulisan artikel. Silahkan pada blog langsung atau menggunakan Microsoft Word. Namun jika menulis dengan Microsoft Word, nantinya ketika mau memposting artikel jangan langsung dicopy dari Word dan paste ke halaman postingan. Alasannya nanti di bawah akan saya jelaskan.

Dalam proses penulisan artikel, penempatan keyword atau kata kunci yang tepat itu mempengaruhi dalam SERP.

Terkadang para pemula menganggap semakin banyak kata kunci maka semakin bagus dan muncul di SERP.

Hindari penggunaan kata kunci yang berlebihan, karena biasanya penempatan kata kunci yang berlebihan akan membuat kalimat muter-muter dan itu tidak disukai oleh pembaca. Hal tersebut menyebabkan pembaca menjadi tidak nyaman untuk berlama-lama berada di blog milik temen-temen.

Jadi buatlah penempatan kata kuci se-natural mungkin.

Lalu di mana kita menempatkan kata kunci?

Ini adalah menurut saya dan yang saya lakukan.

Penempatan Kata Kunci Dalam Artikel

  • Di URL atau alamat postingan blog
  • Pada judul artikel
  • Pada deskripsi pencarian
  • Paragraf pertama
  • Pada Heading atau Subheading (minimal satu dan maksimal 2 saja)
  • Paragraf terakhir

PENJELASAN:

Penempatan pada URL. Ini dikarenakan URL merupakan bagian pertama yang dicrawl oleh mesin pencari.

Pada judul artikel. Judul merupakan hal kedua yang dicrawl oleh mesin pencari selain URL. Judul adalah sebuah kalimat untuk menjelaskan kepada calon pengunjung tentang topik yang ada pada sebuah artikel. Jangan lupa juga dengan menambahkan kata-kata yang menarik agar calon pengunjung penasaran dan mau mengkliknya.

Pada deskripsi pencarian. Deskripsi menggambarkan sebuah paragraph yang berisi dua atau tiga kalimat yang menggambarkan secara umum sebuah artikel. Biasanya calon pengunjung setelah melihat judul, mereka juga akan membaca sebuah paragraf yang ada di bawah judul ketika mencari pada mesin pencari. Jadi selain memasukan kata kunci, bungkuslah dengan kata-kata yang menarik, Sehingga mereka menjadi tertarik dan mengkliknya.

Pada paragraf pertama. Sangat penting menempatkan kata kunci pada paragraf pertama, Karena untuk menjelaskan kepada pengunjung bahwa mereka tidak salah klik dan mereka akan menemukan apa yang mereka cari pada blog tersebut.

Pada heading atau Subheading. Hal ini dimaksudkan agar artikel kita mendapat snipt dari Google dan mesin pencari yang lain dan itu sangat bagus karena akan tampil pada halaman pertama juga pada posisi pertama.

Sebagai contoh, salah satu artikel milik udintoples.com yang mendapat snipt dari Google yaitu artikel yang berjudul Cara Mengatasi Windows Powershell tidak Bisa Dibuka, setidaknya sampai gambar di bawah ini diambil.
cara_membuat_blog

Pada paragraf terakhir. Untuk menegaskan kembali tentang topik artikel yang pengunjung baca yang dibalut dengan kalimat penutup.

Setelah penulisan artikel selesai, sekarang aatnya memastikan bahwa artikel itu bebas plagiat atau konten duplikat.

Bagaimana caranya mengetahui artikel kita bebas plagiat atau tidak?

Ada berbagai cara untuk melakukannya. Ada banyak tool atau situs untuk mengecek sebuah artikel. Ada 2 situs yang menjadi paforit dikalangan saya, yaitu smallseotools dan copyscape.

Situs yang mana yang paling bagus?

Keduanya bagus dan saya menggunakan keduanya. Smallseotools saya gunakan setelah selesai menulis artikel dan copyscape saya gunakan setelah selesai memposting artikel.

Kenapa memakai keduanya? Karena untuk memastikan.

Bagaimana kalau salah satu saja? Silahkan karena sama-sama bagus. Di sini saya share yang saya lakukan.

Ok lanjut!

Setelah selesai membuat artikel, selanjutnya cek plagiat menggunakan smallseotools.

Ada kekurangan dalan smallseotools, yaitu kita hanya bisa mengecek artikel paling banyak seribu kata. Jadi jika temen-temen lebih dari seribu kata, silahkan dibagi menjadi beberapa bagian.

Cara Cek Plagiat small seo tools

  • Buka smallseotools.com atau klik di sini
  • Klik pada Plagiarism Checker
cara_cek_plagiat_small_seo_tools
  • Roll ke bawah sedikit, paste artikel pada kotak yang telah disediakan kemudian klik Check Plagiarism
cara_cek_plagiat_small_seo_tools
  • Tunggu beberapa saat, permintaan sedang diproses
  • Setelah proses selesai, maka akan ada pemberitahuan berupa hasil. Jika 100% uniq dan Plagiarism 0, maka artikel kita bebas dari plagiat. Jika ada uniq kurang dari 100 dan plagiarism lebih dari 0, maka ada kalimat yang sama dengan blog yang sudah ada
  • Roll ke bawah dan cek, kalimat mana yang mempunyai kesamaan, cari kalimat tersebut dalam artikel dan perbaiki.
  • Klik Compare untuk melihat blog yang mempunyai kalimat sama
cara_cek_plagiat_small_seo_tools
  • Jika sudah diperbaiki, lakukan pengecekan ulang sampai hasilnya 100% uniq
Tahapan selanjutnya yaitu mempostingnya ke dalam blog.

Saya anggap temen-temen menulis artikel pada Microsoft Word.

Ketika artikel ditulis di Microsoft Word, jangan langsung copy dan paste ke blog. Tetapi harus memindahkannya terlebih dahulu ke Notepad. Jadi alurnya Microsoft Word >> Notepad >> postingan blog.

Kenapa harus memindahkannya terlebih dahulu ke Notepad?

Karena Microsoft Word mempunya kode HTML yang bedea dengan blog. Salah satu efek yang pernah saya alami ketika masih copy dari Word dan paste langsung ke blog yaitu, jumlah postingan pada halaman depan atau branda tidak akan sama jumlahnya dengan yang di setting oleh temen-temen (point 16 pada Cara Setting Blogger).

Cara Posting Artikel di Blog

  • Masuk ke Blogger
  • Pada Dasboard Blogger, klik pada Postingan
  • Klik tanda tambah (+) yang ada id pojok kanan bawah
  • Beri judul postingan, copy artikel yang telah dibuat pada Microsoft Word, paste pada Notepad, copy artikel dari Notepad kemudian paste pada kotak artikel pada blog
  • Beri nama judul artikel
  • Beri nama label (kategori)
  • Permalink sesuaikan dengan judul dan kata kunci
  • Isi lokasi (pilih Indonesia)
  • Isi Deskripsi penelusuran (sebuah kalimat yang akan muncul ketika artikel kita muncul di SERP)
  • Atur Opsi komentar, silahkan sesuaikan sesuai selera
  • Setelah memastikan semua atribut selesai diisi dan artikel, silahkan pulikasikan dengan klik tobol tanda panah di sebelah kanan atas kemudian Konfirmasi
  • Selesai dan artikel sudah bisa dilihat di blog

Setelah selesai memposting, kita cek plagiat menggunakan copyscape. Dalam versi gratis, kita hanya diberikan kesempatan untuk cek plagiat artikel paling banyak 5 URL. Jadi jika temen-temen ingin mengecek plagiat artikel lebih dari 5 URL setiap harinya, silahkan menggunakan versi premium.

Cara Cek Copyscape

  • Copy URL artikel blog
  • Masuk ke copyscape.com atau klik di sini
  • Copy URL postingan blog dan paste di kotak yang telah disediakan kemudian klik Go
cara_cek_copyscape
  • Tunggu beberapa saat untuk menunggu hasilnya
  • Ketika sudah keluar hasilnya, maka hasil harus 0, jika ada artikel yang sama, silahkan cek blog yang memiliki kesamaan kalimat, perbaiki dan lakukan pengecekan ulang sampai hasilnya 0
cara_cek_copyscape

Masuk tahapan terakhir tenteng cara membuat blog full SEO, yaitu mendaftar ke Webmaster atau Google Search Console.

Cara Daftar Google Search Console

  • Masuk ke halaman search.google.com/search-console/welcome atau klik di sini
  • Isi URL blog tanpa https:// atau www contoh untukcontohblogku.blogspot.com kemudian klik TERUS
cara_daftar_google_search_console
  • Kemudian Google akan memverifikasi kepemilikan blog
  • Setelah selesai memverifikasi klik Buka Property
  • Pengaturan awal Google Search Console yaitu memasukan sitemap (jangan dulu insert sitemap jika dalam blog belum ada postingan karena akan eror, minimal harus ada 1 postingan dulu)
  • Klik Peta Situs, masukan URL blog dengan ditambahkan kode sitemap
  • https://untukcontohblogku.blogspot.com/sitemap.xml kemudian klik KIRIM
  • https://untukcontohblogku.blogspot.com/feeds/posts/default?orderby=updated kemudian klik KIRIM
  • https://untukcontohblogku.blogspot.com/atom.xml kemudian klik KIRIM
cara_daftar_google_search_console
  • Untuk semakin cepat agar artikel cepat diindeks oleh Google, lakukan inpeksi URL
  • Klik Inpeksi URL kemudain masukan URL artikel dalam blog lalu tekan Enter atau klik tanda kaca pembesar
cara_daftar_google_search_console
  • Untuk pertama kali, maka hasilnya tidak aka nada di Google, untuk mempercepat pengindeksan, klik pada MINTA PENGINDEKSAN
cara_daftar_google_search_console
  • Proses pemintaan pengindeksan dimulai, tunggu sampai selesai
  • Jika ingin melakukan pengecekan lagi, apakah sudah berhasil atau tidak, lakukan cara tadi setelah beberapa menit. Jika sudah diindeks tampilannya akan seperti gambar di bawah
  • Lakukan Inpeksi URL setiap setelah memposting artikel agar artikel cepat diindeks oleh Google

Daftar Google Search Console sudah selesai. Untuk memasimalkan mesin pencari yang lain, silahkan daftarkan ke Bing Mastertool, yandex Mastertool dan mesin pencari lainnya.

Namun, menurut saya, dengan daftar Google Search Console sudah cukup, karena kebanyakan orang Indonesia, melakukan pencarian menggunakan Google, mungkin hanya sebagian kecil yang menggunakan mesin pencari selain Google. Namun jika ingin lebih memaksimalkan, tidak ada salahnya melakukan pendaftaran ke webmaster mesin pencari yang lain.

Tips

Dalam menentuka pengambilan kata kunci, jangan mermehkan kata kunci yang memiliki volume pencarian kecil. Pilih kata kunci yang sekiranya kita dapat bersaing dengan kompetitor. Jika volume pencarian besar dan sekiranya filling kita tidak akan sanggup untuk bersaing, coba dengan kata kunci yang volume pencariannya kecil.

Kenapa?

Bisa jadi karena persaingan kecil, maka blog kita uang akan mendapat page 1 di dalam pencarian dan bisa jadi juga, kata kunci tersebut memberikan trafik yang stabil.

Jika bermain dengan kata kunci volume kecil, maka mensiasatinya dengan memperbanyak postingan.
Sebagai contoh, pencarian kecil, misalkan kata kunci yang volume pencarian kecil memberikan trafik sehari 5. Bayangkan jika kita mempunyai artikel berjumlah 1000. Temen-temen bisa bayangkan, jika satu artikel mendapat visitor dalam sehari 5, bayangkan semua artikel mendapat visitor 5 dari jumlah artikel 1000.

Dapat dihitung 5x100=5000 visitor per hari.

Tapi jangan terlalu ambisi untuk cepat-cepat membuat postingan dengan jumlah banyak.

Lakukan postingan blog secara teratur. Saran saya, maksimal memposting artikel jangan lebih dari 5 artikel setiap hari, itupun harus diatur jarak waktu dari postingan satu dengan yang lainnya.

Jika terlalu banyak postingan dengan waktu singkat, nantinya Google akan mendeteksi itu sebagai spam, sehingga berdampak tidak baik terhadap kelangsungan blog ke depannya.

Itu sedikit tips yang mungkin bisa bermanfaat.

Besar harapan artikel ini yang berjudul cara membuat blog di Blogger dapat bermanfaat dan menjadi jawaban bagi temen-temen yang sedang mencari cara pembuatan blog.

Sampai jumpa di artikel selanjutnya.

Post a Comment